Resep Bika Ambon. Kue Kebanggaan Indonesia




Siapa yang tidak kenal Bika Ambon? kue tradisional asal Medan, Sumut ini memang sudah sangat populer di Indonesia. Kue ini menjadi menu favorit di setiap acara dan juga menjadi oleh-oleh andalan.

Kue Bika Ambon memang sekarang sudah sangat mudah ditemui. Meski demikian, tentunya akan lebih memuaskan kalau kita bisa membuatnya sendiri. Lebih murah, lebih sehat dan lebih enak tentunya. Bahan-bahan pembuatan Bika Ambon cukup mudah didapat dan harganyapun cukup terjangkau.

Adonan dasar
  • 500 ml santan 
  • 250 g gula pasir
  • 125 g tepung tapioca (kanji)
  • 10 butir kuning telur
  • 10 lembar daun jeruk purut
  • 3 Lembar daun pandan
  • 1 btg serai memarkan 
  • 1/2 sdt garam

Adonan biang
  • 50 ml air hangat 
  • 1 sdm ragi instan 
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 sdm gula pasir
Siapkan gelas. Masukkan air hangat, gula pasir, tepung terigu dan ragi (fermipan). Aduk rata dan diamkan selama 10 menit. Siapkan adonan biang ini 15 menit sebelum membuat adonan bika ambon.


Cara Membuat kue:
  1. Rebus santan bersama daun pandan, serai, garam dan daun jeruk sampai mendidih dan mengental. Angkat, saring dan sisihkan.
  2. Kocok kuning telur dan gula sampai berbusa kental.
  3. Tuangkan adonan biang ke dalam kocokan telor dan gula tadi, dan juga tepung tapioka. Aduk sampai benar-benar rata sambil di keplok (pukul-pukel) dengan telapak tangan.
  4. Diamkan adonan selama 2-3 jam sampai mengembang.
  5. Panaskan oven menggunakan api sedang. Masukkan adonan ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti. 
  6. Masukkan adonan setelah oven sudah benar-benar panas. Panggang adonan sampai matang selama sekitar 45 menit. Biarkan pintu oven sedikit terbuka.
  7. Angkat kue bika ambon setelah terlihat kuning keemasan dan berlubang-lubang.

Selesai! Kue Bika Ambon sudah jadi dan siap disantap. Maknyusss!

Selamat mencoba dan jangan lupa share resep ini ke teman lainnya :)

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Resep Gulai Kambing Praktis Sederhana

Gulai kambing merupakan masakan khas Timur Tengah. Gulai kambing merupakan olahan daging kambing yang direbus dengan santan dan bumbu ...

Iklan Tengah Post