Untuk-untuk (Roti Goreng) Kacang Hijau by Opi Bun



by Opi Bun

Variasi resep roti goreng kemarin πŸ˜†.. suka dgn tekstur rotinya yg empuk, jadi bikin lg dgn isi kacang ijo ☺️.. bahan dan cara buat rotinya bisa di lihat d resep yg sy posting sebelumnya.. untuk isian kacang hijau ini tidak sy blender, krn sy lebih suka yg agak kasar teksturnya.. jika suka yg lembut, bisa d blender sblm d masak ☺️

Kali ini sy ga timbang masing2 bulatan, kliatan dong yaa dr bentuknya yg celang cepun πŸ˜‚


Bahan-bahan
Bahan roti:
1 resep roti goreng (untuk-untuk)
https://cookpad.com/id/resep/1631490-untuk-untuk-inti-roti-goreng-isi-unti
Bahan isi:
200 gr kacang hijau
2 sachet santan instan kemasan 65 gr
60 gr gula merah, iris (bisa dikurang atau d tambah, sesuaikan dgn selera)
1 sdm gula pasir
Sejumput garam
2 lembar daun pandan


Langkah

Cuci bersih kacang hijau, rendam selama kurleb 6-8 jam sampai agak lunak.. kukus sampai lunak dan mekar
Untuk tekstur yg kasar: Dalam wadah, lumatkan / penyet2 kacang hijau dgn bantuan sendok sayur.. tambahkan santan instan, garam, gula pasir, gula merah dan daun pandan, aduk rata dgn spatula.. tuang ke dlm wajan, masak sambil sesekali di aduk, hingga meletup2..


Untuk tekstur lembut: masukkan kacang hijau, santan instan, gula merah, gula pasir dan garam ke dlm blender / food processor, blender hingga lembut.. tuang dlm wajan, tambahkan daun pandan, masak sambil di aduk hingga meletup2
Isikan k dlm adonan roti, tutup dan bulatkan.. istirahatkan selama 15 menit.. goreng dlm minyak banyak dgn api kecil, hingga berwarna kecoklatan






No comments:

Post a Comment

Featured Post

Resep Gulai Kambing Praktis Sederhana

Gulai kambing merupakan masakan khas Timur Tengah. Gulai kambing merupakan olahan daging kambing yang direbus dengan santan dan bumbu ...

Iklan Tengah Post